BMKG Prakirakan Cuaca Cerah Berawan di Bagian Selatan SulSel Hari ini - BaBerk News

BMKG Prakirakan Cuaca Cerah Berawan di Bagian Selatan SulSel Hari ini


Bantaeng, BaBerk News -- Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca cerah berawan di Makassar, Takalar, Jeneponto, Bantaeng, Bulukumba dan Kepulauan Selayar pada hari ini, Sabtu (19/8).

Pada laman resminya, BMKG meramalkan cuaca cerah berawan di seluruh wilayah bagian selatan Sulawesi-Selatan pada pagi hingga siang hari.

Pada malam hari, cuaca diperkirakan tidak banyak berubah cuaca berawan diramalkan masih mendominasi wilayah bagian selatan Sulawesi-Selatan.

Hingga hari Ahad 20 Agustus, pagi hingga siang hari BMKG meramalkan cuaca masih cerah berawan menyelimuti seluruh wilayah bagian selatan Sulawesi-Selatan. Pada malam hari dan dini hari diperkirakan berawan.

Adapun wilayah bagian selatan Sulawesi-Selatan hari ini diperkirakan berkisar antara 24-32 derajat celcius dengan kelembaban 65-90 persen. (swr)
Share on Google Plus

About BaBerk News

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 comments:

Post a Comment