BMKG Prakirakan Tiga Hari Kedepan Bantaeng Hujan Sedang - BaBerk News

BMKG Prakirakan Tiga Hari Kedepan Bantaeng Hujan Sedang


Bantaeng, BaBerk News -- Prakiraan BMKG khusus untuk wilayah Bantaeng, tiga hari kedepan terjadi hujan sedang dan hujan ringan.

Prakiraan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) wilayah Bantaeng hari ini, Sabtu (12/5) pada siang hari terjadi hujan ringan dengan suhu 31 derajat celcius dan kelembapan 70 persen.

Untuk malam hari hingga dini hari cuaca diperkirakan berawan, kelembapan 85 persen pada malam hari dan 90 persen pada dini hari, dengan suhu 24 - 26 derajat celcius.


Keseokan harinya, Ahad (13/5) prakiraan BMKG pada pagi hari terjadi hujan sedang, dengan suhu 25 derajat celcius dan kelembapan 85 persen. Siang hari cuaca berubah menjadi berawan, dengan suhu 31 derajat celcius dan kelembapan 70 persen.

Pada malam hari hingga dini hari wilayah Bantaeng terjadi kembali hujan. Hujan lokal pada malam hari, dengan suhu 27 derajat celcius dan kelembapan 85 persen. Dan hujan sedang pada dini hari, dengan suhu 23 derajat celcius dan kelembapan 90 persen.


Pada hari Senin kedepan (14/5), BMKG prakirakan pagi hari terjadi hujan ringan, dengan suhu 25 derajat celcius dan kelembapan 85 persen. Siang hari hingga malam hari cuaca berawan, cuaca cerah berawan pada siang hari dan berawan pada malam hari, dengan suhu 27 - 31 derajat celcius dan kelembapan 70 - 85 persen. 

Dini hari prakiraan BMKG terjadi hujan lokal dengan suhu 23 derajat celcius dan kelembapan 90 persen untuk wilayah Bantaeng. (Suwardi/*)
Share on Google Plus

About BaBerk News

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 comments:

Post a Comment